Emprit hijau dada-merah/Prit Ijo (Erythrura hyperythra)

Emprit hijau dada-merah/Prit Ijo (Erythrura hyperythra)_Sebenarnya ada lebih dari 30 spesies burung finch yang sangat indah dan memiliki warna yang menarik di Negara Indonesia tercinta ini. Namun kenyataannya tidak semua jenis finch ini dapat kita jumpai dengan mudah.baik karena memang burung tersebut memiliki habitat didalam hutan terpencil,pedalaman,endemik suatu daearah seperti NTT dan Papua dan lain sebagainya.yang paling berpengaruh sebenarnya adalah banyaknya perburuan liar, kerusakan habitat, serta alihfungsi lahan pertanian menjadi lahan perumahan dan banyak hutan yang dialihfungsikan sebagai perumahan,perkantoran dan lain sebagainya.

faktor yang membuat sebagian dari jenis burung finch di buru selain buat burung peliharaan adalah diburu juga sebagai lauk karena memiliki rasa yang enak.dan sebagian lagi juga diburu karena dianggap sebagai hama yang dapat merusak lahan pertanian terutama padi.didaerah saya burung jenis ini juga banyak diburu baik menggunakan getah ataupun jaring secara besar-besaran untuk dijual lagi.ada yang di jual untuk kebutuhan lokal seperti dijual di sekolah-sekolah dasar dan ada juga yang di kirim keluar daerah untuk rumah makan seperti di jogja dan ada yang dikirim juga keluarnegri.baik dengan alasan untuk memenuhi kebutuhan ekonomi ataupun untuk sekedar membantu mengurangi hama petani.
dari 30 jenis finch ada beberapa jenis finch di Indonesia yang paling digemari,salah satunya adalah Emprit Hijau Dada Merah/Prit Ijo jika bahasa lokal sini.burung emprit hijau atau prit ijo banyak yang digunakan sebagai burung hias adapun juga yang dipelihara sebagai burung ocehan dan untuk ditangkarkan.karena memang jenis burung ini sudah mulai jarang ditemukan dan harganya juga terus meningkat dari tahun ketahun.
Emprit Hijau Jantan 

Habitat Burung Emprit Hijau/Prit Ijo sebenarnya ada diberbagai tempat.karena burung Emprit hijau atau prit ijo merupakan burung yang sangat mudah sekali beradaptasi dengan lingkungan apapun.namun burung ini akan sangat mudah dijumpai pada daerah pertanian yang terletak di daerah dataran tinggi.terutama yang dekat dengan hutan dan sungai.karena burung ini memang menyukai daerah yang dekat dengan sungai dan pohon-pohon tinggi sebagai tempat tinggal dan persembunyianya.jika pada siang hari,biasa burung Emprit Hijau atau Prit Ijo suka mandi pada daerah pinggir sungai yang dangkal dan terkadang juga ditemukan mandi ditempat yang sepi yaitu di tengah pepohonan tinggi atau hutan yang terdapat sumber air.biasanya emprit hijau mandi secara bergerombol atau dalam jumlah yang banyak dalam kelompok itu.

Emprit Hijau Jantan satu & yang lain Betina

Yang membuat burung emprit hijau atau prit ijo punah adalah karena banyaknya perburuan liar dan gampangnya burung ini untuk ditangkap.baik dengan jaring dan getah di area persawahan ataupun di daerah tempatnya mandi di sungai ataupun dihutan yang terdapat sumber air.
Emprit hijau dada merh(Erythrura hyperythra) merupakan jenis burung bondol hijau yang berukuran kecil sekitar 10 cm saja.Sebagian tubuhnya didominasi warna hijau,terutama pada bagian sayap dan penggung,jika burung emprit hijau jantan pada bagaian muka memiliki bulu berwarna biru cerah,paruh hitam,dada merah dan mempunyai ekor jago berwarna merah.namun sebenarnya ada juga yang berwarna kuning cerah namun untuk yang berwarna kuning sekarang sangat sulit dijumpai.untuk burung betina warnanya kurang bagus seperti yang jantan dan tidak memiliki ekor jago atau ekor lancur seperti yang jantan.

Burung Emprit Hijau atau Prit ijo atau juga ada yang menyebutnya bondol hijau sekarang ini mulai banyak yang menangkarkan.namun tidak banyak orang yang berhasil dalam menangkarkanya.karena burung ini lumayan susah untuk dijinakkan.

Jika di alam bebas sebenarnya burung ini memiliki suara kicauan yang bagus karena saya sendiri dulu sering mendengar suara kicau burung Emprit Hijau atau bondol hijau di pohon yang tinggi dipinggir sawah.dan saya paling sering mendengar suara kicau yang berwarna kuning daripada yang berwarna merah.

Untuk perawatan burung Emprit hijau atau prit ijo atau bondol hijau dada merah sebenarnya sangatlah mudah.karena jika baru didapat dari alam burung ini juga terkadang langsung mau makan beras ataupun milet yang dicampur dengan pakan burung kenari.namun walaupun cepat beradaptasi burungb merupakan burung yang lumayan susah jinak.jadi jika ingin menangkarkan burung Emprit Hijau kita harus ektra sabar untuk menjinakannya dulu.untuk menjinakan bisa menggunkan terapi mandi setiap hari dan biasakan ditempat yang rame.baik itu yang jantan ataupun yang betina.

mungkin cukup sekian dulu tulisan saya kali ini.semoga tulisan ini cukup membantu tentang Emprit hijau dada-merah/Prit Ijo (Erythrura hyperythra).jika ada salah atau kurang silahkan tambahkan saja dikolom komentar..

salam kicau mania…
RKD BF…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *